Blogger templates

Sabtu, 28 Oktober 2017

Anatomi Tubuh Manusia




 Latar Belakang
Anatomi merupakan cabang dari biologi yang berhubungan dengan struktur dan organisasi makhluk hidup.   Anatomi bisa juga kerap disebut sebagai  ilmu urai tubuh. Anatomi terdiri dari  anatomi hewan atau zootomi dan anatomi tumbuhan aliasfitotomi. Tak hanya itu, ada juga beberapa cabang ilmu anatomi lain, yakni anatomi perbandingan, histologi, dan anatomi manusia.
Ilmu Anatomi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari kronologi masalah anatomi mulai dari kejadian pemeriksaan kurban persembahan pada masa purba hingga analisa rumit akan bagian-bagian tubuh oleh para ilmuwan modern. Dalam perkembangannya, manusia kian memahami fungsi-fungsi dan struktur tubuh melalui ilmu anatomi.Metode pemeriksaan selalu berkembang, dari pemeriksaan tubuh hewan, pembedahan mayat, sampai ke teknik-teknik kompleks yang dikembangkan pada satu abad terakhir.



 Pengertian Anatomi
Pengertian Anatomi (susunan Tubuh) Adalah ilmu yang mempelajari susunan tubuh dan bentuk tubuh makhluk hidup.
Fisiologi (faal tubuh) Adalah Ilmu yang mempelajari faal (fungsi) bagian dari alat atau jaringan tubuh. Posisi Anatomis  Tubuh manusia diproyeksikan menjadi suatu posisi yang dikenal sebagai posisi anatomis, yaitu berdiri tegak, ke dua lengan di samping tubuh, telapak tangan menghadap ke depan. Kanan dan kiri mengacu pada kanan dan kiri penderita.
Sejarah anatomi adalah ilmu pengetahuan yang mempelajari kronologi masalah anatomi mulai dari kejadian pemeriksaan kurban persembahan pada masa purba hingga analisa rumit akan bagian-bagian tubuh oleh para ilmuwan modern. Dalam perkembangannya, manusia kian memahami fungsi-fungsi dan struktur tubuh melalui ilmu anatomi.Metode pemeriksaan selalu berkembang, dari pemeriksaan tubuh hewan, pembedahan mayat, sampai ke teknik-teknik kompleks yang dikembangkan pada satu abad terakhir.

   Bidang Anatomis
Dalam posisi seperti ini tubuh manusia dibagi menjadi beberapa bagian oleh 3 buah bidang khayal:
1.      Bidang Medial; yang membagi tubuh menjadi kiri dan kanan
2.      Bidang Frontal; yang membagi tubuh menjadi depan (anterior) dan bawah (posterior)
3.      Bidang Transversal; yang membagi tubuh menjadi atas (superior) dan bawah (inferior)
Istilah lain yang juga dipergunakan adalah untuk menentukan suatu titik lebih dekat ke titik referensi (proximal) dan lebih jauh ke titik referensi (distal).

 Pembagian tubuh manusia
Tubuh manusia dikelilingi oleh kulit dan diperkuat oleh rangka. Secara garis besar, tubuh manusia dibagi menjadi :
   1.      Kepala Tengkorak, wajah, dan rahang bawah
   2.      Leher
   3.      Batang tubuh Dada, perut, punggung, dan panggul
   4.      Anggota gerak atas Sendi bahu, lengan atas, lengan bawah, siku, pergelangan tangan, tangan.
   5.      Anggota gerak bawah Sendi panggul, tungkai atas, lutut, tungkai bawah, pergelangan kaki, kaki. Rongga dalam tubuh manusia Selain pembagian tubuh maka juga perlu dikenali 5 buah rongga yang terdapat di dalam tubuh yaitu :
·         Rongga tengkorak Berisi otak dan bagian-bagiannya
·         Rongga tulang belakang Berisi bumbung saraf atau “spinal cord”
·         Rongga dada Berisi jantung dan paru
·         Rongga perut (abdomen) Berisi berbagai berbagai organ pencernaan
Untuk mempermudah perut manusia dibagi menjadi 4 bagian yang dikenal sebagai kwadran sebagai berikut:
Ø  Kwadran kanan atas (hati, kandung empedu, pankreas dan usus)
Ø  Kwadran kiri atas (organ lambung, limpa dan usus)
Ø  Kwadran kanan bawah (terutama organ usus termasuk usus buntu)
Ø  Kwadran kiri bawah (terutama usus).
Rongga panggul Berisi kandung kemih, sebagian usus besar, dan organ reproduksi dalam  Sistem dalam tubuh manusia.
Agar dapat hidup tubuh manusia memiliki beberapa sistem:
   1.      Sistem Rangka (kerangka/skeleton)
-          Menopang bagian tubuh
-          Melindungi organ tubuh
-          Tempat melekat otot dan pergerakan tubuh
-          Memberi bentuk bangunan tubuh
   2.      Sistem Otot (muskularis)
   3.      Sistem pernapasan (respirasi) Pernapasan bertanggung jawab untuk memasukkan oskigen dari udara bebas ke dalam darah dan mengeluarkan karbondioksida dari tubuh.
   4.      Sistem peredaran darah (sirkulasi) Sistem ini berfungsi untuk mengalirkan darah ke seluruh tubuh.
   5.      Sistem saraf (nervus) Mengatur hampir semua fungsi tubuh manusia. Mulai dari yang disadari sampai yang tidak disadari
   6.      Sistem pencernaan (digestif) Berfungsi untuk mencernakan makanan yang masuk dalam tubuh sehingga siap masuk ke dalam darah dan siap untuk dipakai oleh tubuh
   7.      Sistem Klenjar Buntu (endokrin)
   8.      Sistem Kemih (urinarius)
   9.      Kulit
   10.  Panca Indera
   11.  Sistem Reproduksi

  Cabang – cabang Amatomi
Cabang-cabang Anatomi dibagi menjadi 2 bagian besar, yaitu :
-          Anatomi makroskopik
-          Anatomi mikroskopik
Anatomi makroskopik mempelajari struktur dan bentuk bagian-bagian yang dapat terlihat mata.

Terminologi Anatomi
Posisi anatomis adalah posisi tubuh tertentu, yaitu :
·         posisi badan berdiri tegak
·         kepala, mata dan jari kaki menghadap ke depan
·         anggota badan atas berada di samping dan merapat sehingga telapak tangan menghadap ke depan
·         arah ibu jari menjauhi bidang median.

Garis anatomis adalah suatu garis khayal yang terletak pada tubuh pada posisi tertentu, antara lain :
-          linea mediana anterior : merupakan garis potong anatara bidang median dengan permukaan tubuh.
-          linea mediana posterior : garis potong antara bidang median dengan permukaan belakang tubuh.
-          linea sternalis : garis khayal pada tepi lateral sternum.
-          linea medioclavicularis : sejajar linea mediana dan melalui pertengahan clavicula.
-          linea mammilaris : sejajar garis media dan melalui papilla mammae.
  
Sel Dan Jaringan Tubuh Manusia
Sel terdiri atas dua bagian utama : sitoplasma dan nucleus Membran plasma : semua sel eukaryotik dibungkus oleh membran pembatas yang terdiri dari fosfolipid, protein dan polisakarida. Berfungsi sebagai barrier yang mengatur secara selektif zat-zat yang kedalam dan ke luar sel.
Retikulum endoplasmikum dan ribosom, tampak sebagai vesikel pipih atau bundar atau tubuler yang sering beranastomosis satu dengan yang lain Apparatus golgi, tampak sebagai vesikel pipih yang bertumpuk-tumpuk Lisosom, vesikel yang dibungkus membranyang mengandung semacam enzim litik yang fungsi utamanya berhubungan dengan pencernaan intrasitoplasmik. Mitokondria, umumnya disusun oleh suatu membran luar dan dalam mempunyai lipatan-lipatan ke bagian dalam, membentuk krista. Berperan membentuk energi.Nukleus, merupakan bagian bulat atau oval, biasanya di bagian tengah sel. Terdiri dari bungkus, kromatin, nukleolus dan nukleoplasma.
Jaringan adalah struktur yang dibentuk oleh kumpulan sel-sel yang sering mempunyai sifat morfologik dan fungsi yang sama. Meskipun sangat kompleks, tubuh manusia hanya terdiri dari 4 jaringan utama : EPITEL, PENYAMBUNG, OTOT DAN SARAF.
Jaringan penyambung ditendai dengan banyaknya bahan intrasel yang dihasilkan oleh sel-selnya.

  Struktur Dan Jaringan Tulang
Skeleton terdiri dari 2 bagian yaitu bagian tulang (pars ossea) dan bagian tulang rawan (pars cartilagenosa).Pars ossea.Berdasarkan bentuk dan ukuran tlang dapat diklasifikasikan menjadi os longum (tulang panjang), os breve (tulang pendek), os planum (tulang pipih), os irregulare (tulang tidak beraturan), dan os pneumaticum (tulang berongga).Os longum mempunyai ukuran panjang melebihi lebar dan tebalnya, misal os humerus dan os femur. Terdiri dari 3 bagian :
1.      diaphysis : bagian batang.
2.      epiphysis : bagian ujung, dipisahkan dari diaphysis oleh jaringan cartilago yang disebut discus epiphysialis.
3.      etaphysis, bagian diaphysis yang berdekatan dengan epiphysis, memgandung zona pertumbuhan.

  Skeleton Humanum (Kerangka Manusia)
Terdiri dari :
-       Cranium (tulang tengkorak)
-       skeleton trunci (kerangka badan)
-       cingulum superius (gelang bahu)
-       skeleton extremitas superior (anggota gerak atas)
-       cingulum inferius (gelang panggul)
-       skeleton extremitas inferius (anggota gerak bawah.

Ø  CINGULUM INFERIUS atau TULANG PELVIS, terdiri dari :
1 .      os sacrum
2 .      os cocygeus
3 .      os coxae, terdiri dari os illium, os ischii, os pubis
rongga yang dibatasi oleh kedua os coxae, sacrum dan cocygeus disebut cavitas(rongga pelvis).
Ø  SKELETON EXTREMITAS INFERIOR, terdiri dari :
1 .      os femur (paha) 1 pasang
2 .      os patella (lutut) 1 pasang
3 .      os tibia (tulang kering) 1 pasang
4 .      os fibula (tulang betis) 1 pasang
5 .      ossa tarsi (pergelangan kaki) 7 pasang
6 .      ossa metatarsi (telapak kaki) 5 pasang
7 .      phalanges (tulang jari kaki)
Ø  SYSTEMA ARTICULARE (ARTHROLOGI)
Berasal dari bahasa yunani arthron yang berarti sendi dan logos yang berati ilmu.Jadi arthrologi adalah ilmu yang mempelajari tentang sistem hubungan antara dua atau lebih komponen kerangka.
Berdasarkan Struktur :
1 .      articulatio fibrosa (syanarthrosis), terdiri atas :
2 .      gomphosis, hubungan tonjolan dengan kantong. Contoh persendian gigi dengan alveolus tulangnya
3 .      sutura, permukaan tulang yang berhubungan berkelok saling sesuai, tidak ada gerakan. Contoh sutura coronalis pada kepala


PUSTAKA

Ujang, D.A. 2000.Buku Penuntun Biologi untuk SMA kelas 3. Jakarta. Penerbit Tiga Serangkai.
Ethel, Sloane. 2004. Anatomi dan Fisiologi Untuk Pemula. Jakarta. Penerbit Buku Kedokteran EGC
Lewis, Heitkemper & Dirksen. 2000. Medical Surgical Nursing. Mosby. Philadelphia.
http://www.medicastore.com/alovell/isi.php?isi=tulang,

Ditulis Oleh : Mr.Fm15 // Oktober 28, 2017
Kategori:

1 komentar:

  1. If you're trying hard to lose pounds then you absolutely have to jump on this totally brand new personalized keto diet.

    To produce this service, licenced nutritionists, personal trainers, and professional cooks have joined together to provide keto meal plans that are powerful, painless, price-efficient, and satisfying.

    From their first launch in 2019, thousands of individuals have already transformed their body and well-being with the benefits a professional keto diet can offer.

    Speaking of benefits: in this link, you'll discover 8 scientifically-confirmed ones given by the keto diet.

    BalasHapus

 

Blogger news

Blogroll

Blog Archive

Diberdayakan oleh Blogger.